Langsung ke konten utama

Pada Senja di 3 Rakaatmu

Pada Senja di 3 Rakaatmu

Lalu, adakah suatu perkara yang membuatmu enggan until pergi ke surau itu?
Tengoklah sejenak ke ufuk barat
Semesta mendukung
Mentari mengalah
Dia rela bertransformasi menjadi senja dalam sesaat
Semburat jingganya digores malu
Meneduhkan sepanjang jalan setapak kecil itu
Agar perjalananmu, tak kau rasa terik
Kemudian kicauan burung
Atau rengekan kambing
Pun ocehan sapi dan para kerbau
Binatang - binatang itu menjeda senandung mereka
Agar takbir yang dilantunkan sang imam senantiasa terdengar jelas di telingamu
Dan angin hanya berhembus santai
Tapi hembusannya teratur
Masuk ke dalam tubuhmu lewat lubang tubuh yang tak kasat mata
Menyerok tumpukan sampah sampai kepada ampasnya dari isi otak dan hatimu
Digenggamnya kuat - kuat, dan begitu sudah ada di luar tubuhmu, angin mengaburkannya
Begitulah
Hingga pada saat kau mengangkat kepala dari sujud terakhirmu bebannya telah berkurang beberapa tingkat
Apakah kau merasa ringan ?
Bersyukurlah
Karena semoga wiridanmu tak akan terganggu oleh kantuk
Ah, wiridan
Lafadz tahfidz, tahmid, takbir yang dikumandangkan serempak
Gemanya mengalun keluar surau itu
Baris demi baris doa yang dilantunkn sang imam, senantiasa diiringi lafadz aamiin dari para makmum yang sesekali menitikkan air mata
Tangannya menengadah
Baru ketika sang imam melafadzkan, walhamdulillahi robbil 'alamin Al-Fatihah, mereka menangkupkan tangan ke wajah letih mereka
Mengusapnya
Kemudian sepasang tangan itu saling bertemu dengan sepasang lainnya
Saling bergenggam dan berjabatan
Sembari menempelkan pipi kanan pada pipi kiri makmum di sampingnya
Saling merangkul dan menepuk pundak
Menebar senyum
Wajah - wajah mereka seperti terlahir kembali
Bercahaya dan terlihat sangat bersih
Lalu, bagaiman dengan 3 rakaatmu?
Tak merasa rugikah kau melewatkannya ?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Separuh Langit Itu Telah Menangis

Separuh Langit Itu Telah Menangis Uap - uap itu telah menuju singgasananya Jangan anggap singgasana ini semegah milik Ratu Bilqis Bukan. Kemudian, Bola bening itu jatuh ke bumi Awalnya hanya sebuah Lalu diikuti beberapa hingga begitu banyak Kuberi tahu, tak usah kau menghitunganya Karena mereka datang tak sendirian Mereka bergerombol Mungkin langit tak kuasa mengandungnya terlalu lama Hingga harus merelakannya jatuh bersama - sama Pendaratannya pun tak semuanya mulus Beberapa telah ditunggu lalu ditangkap oleh lembutnya daun waru Mengalir melalui tangkai daun hingga batangnya yang paling pangkal Lalu dengan lembut memeluk tanah di bumi itu Dan hilang. Lebur dengan yang lain Sisanya? Ah, mereka terlalu payah Sama sekali tak ada yang menyambutnya Mereja terjun bebas dari sang singgasana menuju daratan yang tak datar itu Mungkin mereka kesakitan Hingga harus pecah seketika begitu kakinya tak kuasa bertumpu dengan baik Mereka mengguyur Karangmojo Hanya Karangmojo

Balada Sang Memori

Balada Sang Memori Sesaat setelah ini Kita akan menangis Tersedu, pedih, dan saling merangkul Lalu semua diam Tinggal memori yang bertutur Berbisik, jangan pernah lupakan semua ini Sesaat setelah ini Memori akan terus meroda Terkadang dia berhenti di sebuah histori lawas Ada tawa disana Ada wajah - wajah tak asing yang sudah jarang dijumpai Sejenak dia tertunduk Lalu sang memori meroda lagi Kali ini dia memilih berjalan sampai pemiliknya tersadar Ketika sang pemilik mulai terjaga, sang memori telah tertidur Dia tertidur di sebuah tempat yang disebut ingatan Pada saat itu juga sang memori telah terendap Dia terendap di sebuah tempat yang sering disebut hati Sesaat setelah ini sang memori akan terus terlelap Sampai saatnya sang pemilik akan membangunkannya lagi Sekedar untuk diajak kembali bernostalgia

Pada Senja di 3 Rakaatmu

Pada Senja di 3 Rakaatmu Lalu, adakah suatu perkara yang membuatmu enggan untuk pergi ke surau itu? Tengoklah sejenak ke ufuk barat Semesta mendukung Sang mentari mengalah Dia rela bertransformasi menjadi senja dalam sesaat Semburat jingganya digores malu Meneduhkan sepanjang jalan setapak kecil itu Agar perjalananmu tak kau rasa terik Kemudian kicauan burung Atau rengekan kambing Pun ocehan sapi dan para kerbau Binatang - binatang itu menjeda senandung mereka Agar takbir yang dilantunkan sang imam selalu terdengar jelas di telingamu Dan angin hanya berhembus santai Tapi hembusannya teratur Masuk ke dalam tubuhmu lewat lubang tubuh yang kasat mata Menyerok tumpukan sampah sampai kepada ampasnya dari isi otak dan hatimu Digenggamnya kuat - kuat dan begitu sudah berada di luar tubuhmu, angin mengaburkannya Begitulah. Hingga pada saat kau mengangkat kepala dari sujud terakhirmu Bebannya telah berkurang beberapa tingkat Kau merasa ringan ? Bersyukurlah Karena semog